Jakarta, 29 April 2025 – PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) secara resmi memperkenalkan BSI Muslim Consumption Index (MCI) dalam perhelatan akbar BSI Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025. Indeks ini hadir sebagai alat ukur baru yang dirancang untuk memantau dan menganalisis perkembangan konsumsi masyarakat muslim, sekaligus menjadi barometer pertumbuhan ekonomi syariah di Indonesia.
MCI menjadi inisiatif strategis BSI dalam mengisi kekosongan data terkait perilaku konsumsi umat muslim di tanah air. Melalui pendekatan berbasis data primer dan pembaruan bulanan, indeks ini bertujuan memberikan gambaran menyeluruh mengenai bagaimana perubahan sosial, budaya, dan keagamaan memengaruhi dinamika konsumsi masyarakat.
“Dengan hadirnya MCI, kami ingin memberikan instrumen yang relevan untuk membaca geliat ekonomi syariah secara domestik. Indeks ini bisa menjadi acuan penting dalam menentukan arah kebijakan ekonomi dan pengembangan bisnis syariah ke depan,” ujar Banjaran Surya Indrastomo, Chief Economist BSI.
Peluncuran MCI di ajang GIFS 2025 mencerminkan keseriusan BSI dalam mendukung peningkatan transparansi dan akuntabilitas di sektor ekonomi syariah. Indeks ini tak hanya memberi manfaat bagi pelaku industri, tapi juga bagi pemerintah, akademisi, dan masyarakat umum yang ingin memahami lebih dalam perilaku konsumsi berbasis syariah.
Sebagai indikator yang menyentuh aspek gaya hidup, kepercayaan, dan kebiasaan konsumsi umat, MCI diharapkan dapat menjadi dasar dalam menyusun strategi ekonomi yang lebih inklusif dan berbasis pada potensi riil umat muslim Indonesia. (Redaksi)
Leave a Reply